Selasa, 15 November 2011

jika diperhatikan
kemampuan orang yang kaya akan harta hanya terletak pada kekuasaan
nafsu yang terumbar untuk bagaimana mereka bisa memiliki apa yang mereka inginkan
entah apa dan bagaimanapun itu cara yang mereka tempuh untuk meraihnya

kadang kala mereka bisa dengan seenak jidat mereka bisa melukai harga diri orang lain
kadang dengan uang yang mereka miliki, mereka mengangap semuanya bisa terbeli

sungguh sangat mengenaskan kehidupan mereka wahai sang materialisme

mereka mempunyai hati yang sama seperti manusia-manusia lain
yang dengan sengaja Tuhan berikan untuknya karena ini merupakan ujian sesungguhnya

sama seperti manusia itu
manusia yang membuat seluruh rasa benci ini tumbuh mendarah daging dalam diri

aku bukanlah yang mampu Anda beli
keluargaku bukan orang yang Anda kira akan luluh akan gelimangan harta
rasa yang Orang Tua aku tanamkan sudah ada diluar isi otakku dengan paten
harga diri ini adalah sebuah prinsip harga mati yang tidak bisa Anda permainkan

semoga saja Tuhan membukakan pintu hidayah yang sebesar-besarnya bagi Anda
karena telah banyak orang yang Anda sakiti yang berimbas sama, KEBENCIAN.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar